Ya Tuhan,
Jika cinta adalah ketertawanan,
Tawanlah aku dengan cinta kepada-Mu,
Agar tiada lagi yang dapat menawanku,
Ya Tuhan,
Jika rindu adalah rasa sakit,
Yang tidak menemukan muaranya,
Penuhilah rasa sakitku,
dengan rindu kepadaMu,
dan jadikanlah kematianku sebagai muara,
untuk bertemu denganMu...
Ya Tuhan,
Hatiku hanya cukup untuk satu cinta,
Jika aku tidak dapat mengisinya dengan cinta kepadaMu,
Kemanakah wajahku hendak kusembunyikan dariMu...
Jika cinta adalah ketertawanan,
Tawanlah aku dengan cinta kepada-Mu,
Agar tiada lagi yang dapat menawanku,
Ya Tuhan,
Jika rindu adalah rasa sakit,
Yang tidak menemukan muaranya,
Penuhilah rasa sakitku,
dengan rindu kepadaMu,
dan jadikanlah kematianku sebagai muara,
untuk bertemu denganMu...
Ya Tuhan,
Hatiku hanya cukup untuk satu cinta,
Jika aku tidak dapat mengisinya dengan cinta kepadaMu,
Kemanakah wajahku hendak kusembunyikan dariMu...
0 comments:
Post a Comment